< Previous93Tabel 3.4Jenis foto berdasarkan sudut liputan kamera4)Berdasarkan jenis kamera yang digunakan:a)Foto tunggal adalah foto yang dibuat dengan kamera tunggal. Tiapdaerah liputan foto hanya tergambar oleh satu lembar foto.b)Foto jamak adalah beberapa foto yang dibuat pada saat yang samadan menggambarkan daerah liputan yang sama. Pembuatannya ada3 (tiga) cara, yaitu:(1)multi kamera atau beberapa kamera yang masing-masing diarahkanke satu sasaran;(2)kamera multi lensa atau satu kamera dengan beberapa lensa;(3)kamera tunggal berlensa tunggal dengan pengurai warna;Foto jamak dibedakan lebih jauh lagi, ke dalam 2 (dua) macam:(1)Foto multispektral adalah beberapa foto untuk daerah yangsama dengan beberapa kamera, atau satu kamera denganbeberapa lensa masing-masing, lensa menggunakan band (saluran)yang berbeda yaitu biru, hijau, merah serta inframerah pantulan.(2)Foto dengan kamera ganda adalah pemotretan di suatu daerahdengan menggunakan beberapa kamera dengan jenis film yangberbeda. Misalnya: pankromatik dan inframerah.PanjangFokusSudutLiputanJenis FotoSudut kecil(Narrow Angle)304,8<600Sudut kecilSudut normal(Normal Angle)209,560 - 700Sudut normal/sudut standarSudut Lebar(Wide Angle)152,475 - 1000Sudut lebarSudut sangat Lebar(Super Wide Angle)88,8> 1000Sudut sangat lebarJenis Kamera94Gambar 3.11Blok bujursangkar dan liputan foto udara:a) Foto vertikal, b) Foto agak condong, c) Foto sangat condong.(Sumber: Smith, 1943)5) Berdasarkan warna yang digunakana)Foto berwarna semu (false color) atau foto inframerah berwarna.Pada foto berwarna semu, warna objek tidak sama dengan warnafoto. Misalnya, vegetasi yang berwarna hijau dan banyak memantulkanspektrum inframerah, tampak merah pada foto.b)Foto warna asli (true color) adalah foto pankromatik berwarna.Pada foto berwarna asli, warna objek sama dengan warna foto.6) Berdasarkan sistem wahanaa)Foto udara adalah foto yang dibuat dari pesawat/balon udara.b)Foto satelit atau foto orbital adalah foto yang dibuat dari satelit.2.Citra non fotoCitra non foto adalah gambaran yang dihasilkan oleh sensor bukan kamera.Citra non foto dibedakan atas berbagai macam dasar pembedanya, antaralain sebagai berikut.a.Berdasarkan spektrum elektromagnetik yang digunakan1)Citra inframerah thermal adalah citra yang dibuat dengan spektruminframerah thermal. Penginderaan pada spektrum ini, perbedaan95suhu objek dan daya pancarnya pada citra tercermin dalam bentukbeda rona atau beda warnanya.2)Citra radar dan citra gelombang mikro adalah citra yang dibuatdengan spektrum gelombang mikro. Citra radar merupakan hasilpenginderaan dengan sistem aktif yaitu dengan sumber tenaga buatan,sedangkan citra gelombang mikro dihasilkan dengan sistem pasifyaitu dengan menggunakan sumber tenaga alamiah.b.Berdasarkan sensor yang digunakan1)Citra tunggal adalah citra yang dibuat dengan sensor tunggal, yangsalurannya lebar.2)Citra multispektral adalah citra yang dibuat dengan sensor jamak,tetapi salurannya sempit. Citra ini terdiri atas:a)Citra RBV (Return Beam Vidicon), sensornya berupa kamerayang hasilnya tidak dalam bentuk foto karena detektornya bukanfilm dan prosesnya non fotografik.b)Citra MSS (Multi Spektral Scanner), sensornya dapat meng-gunakan spektrum tampak maupun spektrum inframerah thermal.Citra ini dapat dibuat dari pesawat udara.c.Berdasarkan wahana yang digunakan1)Citra dirgantara (Airbone image) adalah citra yang dibuat denganwahana yang beroperasi di udara (dirgantara). Contoh: Citra InframerahThermal, Citra Radar dan Citra MSS. Citra dirgantara ini jarangdigunakan.2)Citra satelit (Satellite/Spaceborne Image) adalah citra yang dibuatdari antariksa atau angkasa luar. Citra ini dibedakan lagi ataspenggunaannya, yaitu:a)Citra satelit untuk penginderaan planet. Contoh: Citra SatelitViking (AS), Citra Satelit Venera (Rusia).b)Citra satelit untuk penginderaan cuaca. Contoh: NOAA (AS),Citra Meteor (Rusia).c)Citra satelit untuk penginderaan sumber daya bumi. Contoh:Citra Landsat (AS), Citra Soyuz (Rusia) dan Citra SPOT(Perancis).d)Citra satelit untuk penginderaan laut. Contoh: Citra Seasat (AS),Citra MOS (Jepang).96D.PEMANFAATAN CITRA PENGINDERAAN JAUHPada saat ini, pemanfaatan jasa penginderaan jauh cenderung meningkat.Kebutuhan manusia terhadap pentingnya data dan informasi yang akurat tentangpermukaan bumi, telah menjadi pemicu bagi perkembangan dan kemajuanteknologi penginderaan jauh tersebut.Pemanfaatan jasa penginderaan jauh dalam berbagai sektor kehidupandewasa ini, antara lain sebagai berikut.1.Bidang meteorologiPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan untuk hal-hal berikut:a.mengamati iklim suatu daerah, yaitu melalui pengamatan tingkat perawanandan kandungan air dalam udara.b.membantu analisis cuaca dan peramalannya, yaitu dengan menentukandaerah tekanan tinggi dan daerah tekanan rendah.c.mengamati sistem pola angin permukaan.d.memetakan data meteorologi dan klimatologi.2.Bidang hidrologiPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan antara lain untuk:a.pemantauan daerah aliran sungai (DAS) dan konservasi sungai.b.pemetaan luas daerah dan intensitas banjir.c.mengamati kecepatan aliran sungai.d.mengamati arah aliran sungai.3.Bidang oceanografiPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan untuk hal-hal sebagaiberikut:a.pengamatan pasang surut dan gelombang air laut;b.studi perubahan pantai, abrasi, dan sedimentasi;c.pemetaan potensi sumber daya laut.4.Bidang geologiPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan antara lain untuk:a.penentuan struktur batuan suatu wilayah;b.pemantauan wilayah bencana;c.pemetaan daerah gunung api.975.Bidang geomorfologiPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan antara lain untuk:a.mengamati bentuk, panjang, dan arah lereng;b.mengamati kekasaran lereng;c.mengamati gerak massa batuan;d.mengamati beda ketinggian;e.mengamati bentuk lembah.6.Bidang pertanianPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan antara lain untuk:a.mengetahui jenis tanah;b.mengetahui sifat fisik tanah;c.mengetahui tanaman yang terserang hama;d.mengetahui kandungan air dalam tanaman.7.Bidang perencanaanPada bidang ini penginderaan jauh dimanfaatkan antara lain untuk:a.menentukan arah pengembangan suatu wilayah;b.menentukan lokasi pembangunan;c.menentukan model pengembangan suatu wilayah.Penginderaan jauh dapat diartikan sebagai ilmu atau tehnik untukmendapatkan informasi tentang objek, wilayah, atau gejala dengan caramenganalisis data-data yang diperoleh dari suatu alat, tanpa kontak langsungdengan objek, wilayah, atau gejala tersebut.Produk penginderaan jauh ialah citra. Citra merupakan gambaran yangtampak dari suatu objek yang diamati sebagai hasil liputan atau rekamansuatu alat pemantau atau sensor.Citra dapat berupa foto udara (citra foto) dan citra nonfoto. Citra fotodapat dibedakan atas beberapa jenis berdasarkan hal-hal berikut:1)Spektrum elektromagnetik: foto ultraviolet, foto ortokromatik, fotopankromatik, foto inframerah asli, dan foto inframerah modifikasi;Ringkasan982)Sumbu kamera: foto vertikal, foto agak condong, dan foto sangat condong;3)Jumlah dan jenis kamera: foto tunggal dan foto jamak;4)Warna: foto warna semu dan foto warna asli; dan5)Sistem wahana: foto udara dan foto satelit.Adapun citra non foto dibedakan atas beberapa jenis berdasarkan hal-hal berikut:1)Spektrum elektromagnetik: citra inframerah termal, citra radar, dan citragelombang mikro;2)Sensor: citra tunggal dan citra multispektral;3)Wahana: citra dirgantara dan citra satelit.Jenis satelit berdasarkan spektrum elektromagnetik dan sensornya, yaitusatelit sumber daya, satelit cuaca, dan satelit militer.Unsur-unsur interpretasi foto udara yaitu: rona, ukuran, bentuk, pola,tekstur, tinggi, bayangan, situs, dan asosiasi dari objek yang sedang diamati.Sensor:alat yang digunakan untuk merekam objek dalampenginderaan jauh.Wahana:kendaraan yang digunakan untuk membawa sensoratau alat perekam, seperti pesawat udara, satelit,dan balon udara.Stereoskop:alat untuk membantu menginterpretsi hasil foto udaradalam bentuk tiga dimensi.Citra:gambaran yang tampak dari suatu objek, sebagaihasil dari perekaman oleh sensor.Titik prinsipal:titik tembus sumbu kamera pada foto udara denganarah sumbu kamera tegak lurus terhadap daerah yangdipotret.Citra foto:citra yang dihasilkan oleh alat sensor kamera.Citra nonfoto:citra yang dibuat dengan menggunakan sensor bukankamera dan menggunakan bagian spektrum elektro-magnetik sinar X sampai gelombang radio.Data angka (digital):data hasil rekaman alat sensor yang tersimpan dalambentuk angka.Glosarium99Rona:tingkat kecerahan atau kehitaman objek yang terdapatpada citra.Interpretasi citra:proses pengambilan informasi baik kualitatif maupunkuantitatif dari citra dengan memperhatikan pengetahuanmaupun pengalaman untuk mengenal sifat unsur-unsuryang terkandung melalui pengenalan rona, ukuran,bentuk, pola, tekstur, tinggi, bayangan, situs, danasosiasi dari objek.Kunjungilah kantor BAKOSURTANAL atau pergilah ke Perguruan Tinggisetempat dan masuklah ke jurusan Geografi, Geodesi, Perencanaan Wilayah,atau jurusan lain yang terkait. Mintalah beberapa foto udara atau citra satelityang berisi informasi tentang daerahmu! Dengan bimbingan guru, cobalahkamu untuk menginterpretasikan foto udara tersebut, tentunya berdasarkanlangkah-langkah interpretasi yang sudah kamu pelajari. Gunakanlah kacapembesar atau alat stereoskop untuk membantu mengenali objek-objeknya!Buatlah kelompok belajar dalam kelas kamu! Kemudian pergilah ke suatutempat yang ada dan sudah kamu interpretasi dalam foto udara tersebut.Sesuaikan objek-objek hasil interpretasimu dengan kenyataan di lapangan.Apakah masih sesuai atau sudah ada perubahan-perubahan? Catatlah semuaobjek-objek yang masih sesuai dan mengalami perubahan tersebut!I.Pilihan GandaPilihlah salah satu alternatif jawaban yang tepat!1.Penginderaan jauh menurut Lilesand dan Kiefer adalah ....a.ilmu atau seni untuk memperoleh informasi tentang objek melalui analisisdata yang diperoleh dengan suatu alat tanpa kontak langsung denganobjekb.ilmu yang mempelajari objek dengan menggunakan alatUJI KOMPETENSIKegiatan kelompokTugas mandiri100c.aktivitas untuk mendapatkan, mengidentifikasi dan menganalisis objekdengan menggunakan sensor pada posisi pengamatan arah kajiand.teknik untuk memperoleh dan menganalisis tentang bumie.perolehan informasi tentang bumi dengan menggunakan sensor tanpamenyentuh objeknya2.Perbedaan data visual dan data digital yaitu ....a.data visual berupa citra, sedangkan data digital berupa pita magnetikb.data visual berupa foto, sedangkan data digital berupa angkac.data visual berupa proses rekaman, sedangkan data digital berupa noncitrad.data visual berupa spektrum elektronik, sedangkan digital berupa prosesrekamane.data visual berupa citra foto, sedangkan data digital berupa citra nonfoto3.Untuk mendapatkan data geografi dari hasil penginderaan jauh, ada 3langkah yaitu ....a.pengejaan ciri-ciri, pengelompokan data, dan penganalisisanb.pengelompokan data, pengenalan, dan pengejaan datac.pengenalan awal, pengejaan ciri-ciri, dan pengelompokan datad.pengenalan awal, penyajian, dan pengolahan datae.pengelompokan data, membedakan ciri-ciri, dan menentukan hasil4.Data terestris tentang jumlah dan kepadatan penduduk suatu wilayahdiperoleh dengan cara ....a.menggunakan planimeterb.menggunakan petac.interpretasi petad.mengadakan pencatatan di lapangane.melihat citra non foto5.Salah satu ciri sensor fotografik ialah ....a.hasil akhirnya diproses menjadi data digitalb.hasil akhirnya diproses berupa data visualc.alat penerimanya berupa pita magnetikd.menggunakan tenaga elektronike.hasil akhirnya berupa foto udara6.Kamera, scanner, dan radiometer termasuk ke dalam ....a.pesawatd.citrab.sensore.situsc.satelit101 7.Hasil gambaran berupa foto yang dihasilkan dengan cara optik dan elektornikdisebut ....a.citrad.situsb.sensore.wahanac.pola 8.Berikut merupakan keuntungan yang dapat diperoleh apabila menggunakansensor elektronik, kecuali ....a.caranya sederhanad.resolusi satialnya baikb.biaya murahe.integritas geometrinya baikc.keakuratan tinggi 9.Citra foto yang dibuat dengan menggunakan semua spektrum sinar tampakdi namakan ....a.foto ultravioletd.foto inframerahb.foto pankromatike.foto miringc.fotograf10.Berdasarkan sumbu kameranya, citra foto dibedakan atas ....a.ortho photographd.oblique photographb.pankromatik photographe.linear photographc.linear grafik11.Peran penginderaan jauh dalam geografi ialah ....a.Geografi termasuk kelompok ilmu-ilmu kebumianb.Geografi membicarakan cara interaksi manusia dengan lingkungannyac.Data dari objek muka bumi sangat dibutuhkan oleh geografid.Penginderaan jauh merupakan teknologi canggih dalam khazanah ilmupengetahuane.Geografi merupakan ilmu yang selalu menggunakan teknik penginderaanjauh12.Terjadinya suatu peristiwa di suatu negara yang dampaknya dapat dirasakanoleh seluruh negara di dunia. Dalam geografi kecenderungan seperti itudinamakan ....a.transparansid.areal differentationb.globalisasie.areal likenessc.lokalisasi13.Manfaat yang dapat diambil dari jasa penginderaan jauh di bidangkependudukan adalah ....a.memetakan jens mata pencaharian utamab.memetakan bentuk rumah penduduk102c.memetakan kebutuhan jasa informasid.mendeskripsikan kebutuhan pangane.memetakan angka partisipasi pendidikan penduduk14.Berikut ini merupakan manfaat nyata yang dapat diambil geografi daribantuan penginderaan jauh dalam menentukan objek, kecuali ....a.lahan potensiald.jenis tanahb.lahan kritise.kandungan mineralc.sebaran sumber daya alam15.Resolusi spasial adalah ....a.spektrum gelombang elektromagnetik yang dapat mencapai permukaanbumib.kemampuan sensor untuk nmenampilkan gambar objek terkecil dipermukaan bumic.alat penerima data satelit di permukaan bumid.citra yang dihasilkan dengan menggunakan sensor elektronike.citra yang dihasilkan oleh sensor fotografik16.Citra foto yang dibuat dengan menggunakan semua spektrum sinar dariwarna merah sampai ungu disebut ....a.foto obliqued.foto ortokromatikb.foto inframerahe.foto multi spektralc.foto pankromatik17.Pada sebuah peta dengan skala 1: 30.000, diketahui jarak kota G-H= 20 cm, sedangkan pada foto udara jarak kota G-H = 60 cm. Jadiskala foto udara tersebut adalah ....a.1 : 10.000d.1 : 40.000b.1 : 20.000e.1 : 50.000c.1 : 30.00018.Citra satelit inframerah, MSS (Multispectral Scanner) merupakan contohdari ....a.wahanad.foto udarab.citra nonfotoe.citra sensor elektronikc.citra foto19.Yang termasuk warna aditif (warna yang tidak dapat dibentuk denganjalan menambahkan warna lain) yaitu ....a.biru, merah, dan hijaub.kuning, hitam, dan biruc.kuning, hijau, dan unguNext >