< PreviousKelas VIII SMP/MTs30Mengetahui kondisi kejiwaan Barseso yang demikian, setan itu mulai melancarkan aksi berikutnya. Setan itu berkata untuk meruntuhkan mental Barseso, ͞Tuan Barseso, saya ingin pergi dari sini, karena saya ingin mencari orang yang lebih rajin beribadah dibanding kamu. Ternyata kamu belum ada apa-apanya dalam hal ibadah. Kamu tidak serajin dan sekuat yang aku duga.͟Barseso tidak mau tamunya itu pergi begitu saja. Dia khawatir berita kekalahannya ini tersebar luas di masyarakat. Barseso mengungkapkan keinginannya mendapatkan pelajaran bagaimana caranya tamunya tersebut mampu beribadah melebihi dirinya. Ringkas cerita, pada saat setan hendak pergi dia mengatakan bahwa kekuatannya dalam beribadah didorong penyesalannya bahwa dahulu ia adalah seorang pemabuk alias tukang minum minuman keras. :ika Barseso ingin seperti dia, maka dia harus meminum minuman keras terlebih dahulu.Barseso akhirnya menerima tawaran tamunya tersebut. Setan lalu membawa Barseso menuju kedai minuman keras di kampung sebelah. Kedai minuman keras itu dilayani oleh seorang wanita. Barseso kemudian menenggak minuman keras sebanyak tiga gelas. Setelah Barseso mabuk, setan tertawa terbahak-bahak, Barseso pun mengikuti tawanya. Mereka berdua larut dalam pesta minuman keras. Setan tidak menyia-nyiakan kesempatan itu, dia terus mencekoki Barseso dengan minuman keras sebanyak-banyaknya sampai akhirnya Barseso melakukan pelecehan seksual terhadap penjaga warung dan membunuhnya. Barseso pun malam itu terus menenggak minuman keras. Pagi harinya orang-orang kampung menemukan Barseso dalam keadaan tewas mengenaskan di pinggir jalan karena terlalu banyak minum.Sumber : www.ǀoa-islam.comŬtiǀitaƐ ƐiƐǁa ͗Setelah kalian membaca kisah tokoh tersebut, ceritakan kembali kepada teman-temanmu. Diskusikan mengenai pelajaran apa yang dapat dipetik dari kisah tersebut.Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti31F Rangkuman1. Segala bentuk minuman yang memabukkan termasuk khamr. Meminum khamr adalah haram dan termasuk perbuatan keji.2. Bacaan qalqalah adalah bacaan lafaz dalam al-Qurān yang memantul/membalik. 3. Huruf qalqalah ada 5 yaitu :4. Qalqalah ada dua macam, yaitu qalqalah sugra dan kubra.5. Suatu lafaz dibaca qalqalah sughra apabila di dalamnya terdapat huruf qalqalah yang berharakat sukun.6. Suatu lafaz dibaca qalqalah kubra apabila di dalamnya terdapat huruf qalqalah yang berharakat hidup tetapi diwaqafkan ;berhentiͿ sehingga huruf qalqalah tersebut dibaca sukun.G LJŽ erůatihA. eriůah tanda ƐiůanŐ ;yͿ pada huruĨ a, b, Đ, atau d pada ũaǁaban LJanŐ paůinŐ tepat͊1. Arti dari adalah ....a. dan perjudianb. minuman kerasc. mengundi nasibd. berhala2. Berikut ini merupakan hal-hal yang dilarang dalam QS. Al-Maidah/5 : 90, ŬeĐuaůi....a. minum khamrb. berjudic. taruhand. berbohong3. Meminum khamr merupakan cara setan untuk ....a. membuat manusia lupa untuk zikir kepada Allah b. mengendalikan manusia berbuat jahatc. menghambur-hamburkan harta yang dimilikinyad. menjadikan manusia lupa makan dan tidurKelas VIII SMP/MTs32ξ. Salah satu dampak negatif dari judi adalah ....a. penjudi menjadi kurusb. susah makan dan minumc. keluarga menjadi terlantard. lebih cepat sakit dan meninggalο. Ketika kita sedang membaca al-Qur’ān menemukan lafaz yang mengandung bacaan qalqalah maka cara membacanya adalah....a. berdengungb. meleburc. jelasd. memantulπ. Perhatikan ayat berikut ini͊Ayat tersebut mengandung bacaan qalqalah karena terdapat huruf qalqalah berharakat sukun. Huruf tersebut adalah ....a. Ƌafb. bac. dald. jim7. Suatu lafaz dibaca qalqalah sughra apabila di dalamnya terdapat huruf qalqalah yang berharakat ....a. kasrahb. fathahc. dhummahd. sukunς. Perhatikan daftar ayat berikut͊123Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti3345Ayat yang mengandung bacaan qalqalah sugra adalah ....a. 1 dan 2b. 1 dan 3c. 2 dan 4d. 2 dan 5σ. Perhatikan daftar ayat berikut͊12345Ayat yang mengandung bacaan qalqalah kubra adalah ....a. 1 dan 2b. 1 dan 3c. 2 dan 4d. 2 dan 510. Ayat mengandung 2 bacaan qalqalah secara berturut-turut, yaitu ....a. sugra lalu kubrab. kubra lalu sugrac. sugra semuad. kubra semuaKelas VIII SMP/MTs34B. Kerjakan Soal-Soal berikut ini!1. :elaskan pengertian halalan thayyiban͊2. :elaskan pengertian hukum bacaan qalqalah kubra dan sugra, serta berikan masing-masing satu contoh͊3. Bagaimana pendapat kalian bila ada teman mengkonsumsi makanan dan minuman haram?ξ. Tulislah sebuah hadis yang berisi larangan meminum khamr͊5. Bagaimana sikapmu jika ada penjual makanan haram di lingkungan rumahmu?C. Bacalah ayat-ayat berikut!D. Tugas1. Carilah di dalam al-Qur’ān pada juz ke-2 sebanyak 10 ayat yang mengandung bacaan qalqalah sugra, kemudian pada juz ke-30 sebanyak 10 ayat yang mengandung bacaan qalqalah kubra͊2. Sekelompok orang dari salah satu organisasi masyarakat (ormas) Islam melakukan sweeping (operasi) terhadap warung-warung yang diduga menjual minuman keras. Mereka tiba-tiba datang dan mengobrak-abrik warung-warung tersebut sehingga dagangan mereka tumpah dan berserakan di mana-mana. Diskusikan dengan kelompokmu, apakah tindakan semacam ini sudah tepat? Adakah cara lain yang lebih baik?3. Tawuran adalah salah satu bentuk pertikaian dan kekerasan yang dapat berakibat fatal. Carilah data-data dari media cetak maupun elektronik mengenai sebab-sebab terjadinya tawuran, modus tawuran, dan dampak yang ditimbulkannya.H atatan untuŬ KranŐ dua SiƐǁaPada bagian ini putra-putri kita sedang mempelajari materi tentang menghindari minuman keras, judi, dan pertikaian. Orang tua dapat membimbing dan memantau kegiatannya pada saat di rumah. Orang tua juga diharapkan mendorong anaknya dan memberikan informasi mengenai cara menghindari dan menolak bila ada yang menawari minuman keras, narkoba, judi, dan kekerasan. Apabila mereka bertanya kepada orang tua, agar diberi jawaban dan arahan yang dapat membangun pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang terpuji.Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti35Sumber: Dokumen KemdikbudGambar 3.1 Wajah seorang laki-laki yang mulutnya ditutup dengan plester bertuliskan “STOP BERBOHONG”Sumber: Dokumen KemdikbudGambar 3.2 Poster ajakan untuk “jujur dan adil”Sumber: Dokumen KemdikbudGambar 3.3Seorang hakim sedang melaksanakan sidang pengadilanMengutamakan Kejujuran dan Menegakkan KeadilanBAB3Kelas VIII SMP/MTs36Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti37A Mari Renungkan Sumber: Dokumen Kemdikbud Gambar 3.4 : Seorang peserta didik menemukan dompet di lingkuman sekolah. Narasi : Kejujuran merupakan harta bagi jiwa yang tak ternilai harganya. Pernahkah kalian dibohongi teman? Bagaimana perasaan kalian ketika itu? Tentu kalian akan sakit hati dan benci kepada teman tersebut. Demikianlah, berbohong kepada orang lain akan mengakibatkan sakit hati, muncul rasa benci, dan saling tidak percaya, sungguh jika ini terjadi maka kehidupan akan kacau dan penuh dengan perselisihan. Oleh karena itu, berperilakulah jujur kepada siapa pun. Dengan berperilaku jujur, kalian akan memiliki banyak teman dan dipercaya orang lain. Kejujuran akan membimbing seseorang kepada kebaikan, dan kebaikan akan membimbing kepada surga.Pada dasarnya. Setiap orang ingin diperlakukan dengan jujur dan adil. Kedua orang tua akan sangat bangga jika anak-anaknya selalu jujur. Demikian pula bapak ibu guru akan sangat bangga jika murid-muridnya terbiasa jujur. Tentunya kalian juga akan senang jika memiliki teman yang selalu jujur dalam setiap keadaan. Teman ibarat cermin bagi kita. Kepribadian seseorang bisa dilihat dari teman dekatnya. Jika teman dekatnya orang-orang baik, maka kemungkinan besar dia orang baik. Demikian pula sebaliknya. Inilah pentingnya memilih teman yang memiliki akhlak mulia. Mari kita lihat lingkungan sekitar, setiap hari media elektronik dan media cetak memberitakan peristiwa rakyat kecil berjuang mencari keadilan. Mulai dari pembantu rumah tangga diperlakukan tidak adil oleh majikan, hingga buruh yang dipermainkan pengusaha. Mereka berjuang dengan penuh harapan supaya hak-haknya diberikan. Semua ini menggambarkan bahwa setiap orang ingin diperlakukan dengan adil. Bukankah Pancasila sila kelima berbunyi : “Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia”?. Keadilan merupakan modal dasar mencapai kesejahteraan bangsa. Oleh karena itu keadilan harus ditegakkan dengan penuh Kelas VIII SMP/MTs38kesungguhan.Kejujuran dan keadilan merupakan dua sifat mulia yang harus dimiliki setiap mukmin. Keduanya harus ditanamkan dan dibiasakan sejak usia dini. Di rumah, di sekolah dan di manapun harus terbiasa berperilaku jujur dan adil. Apalagi kalian generasi muda muslim yang akan menjadi pemimpin pada masa yang akan datang. Bangsa Indonesia membutuhkan pemimpin yang jujur dan adil. Oleh karena itu kalian harus memegang teguh kedua perilaku mulia tersebut. B Dialog IslamiGambar 3.5Gambar 3.6Arham : “Kejujuran merupakan perilaku mulia yang harus dijunjung tinggi”. “Saya mau tanya pak? “ Pak Nashir : “Boleh. Silahkan Arham.”Arham : “Bagaimana cara menerapkan kejujuran dalam kehidupan sehari-hari? .”Pak Nashir : “Pertanyaan super...Begini Arham, sifat jujur harus dilatih dan dibiasakan. Berkatalah apa adanya sesuai yang sebenarnya kepada orang tua, guru, teman dan siapapun”Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti39Gambar 3.7Gambar 3.8Arham : “Oh, begitu ya pak. “ Tanya lagi boleh pak?” Pak Nashir : “Tentu boleh dong..” Arham : “Kata ustaz Mahmud : “kejujuran itu akan mendekatkan kepada surga”, maksudnya bagimana itu pak?”. Pak Nashir : “Maksudnya, seseorang yang selalu jujur akan diberi pahala oleh Allah Swt, dan pahala ini sebagai modal masuk syurgaGambar 3.9Gambar 3.10Arham : “Wah, sekarang saya mengerti.”Pak Nashir : “Bagus. Sudah dulu ya, bapak mau ke ruang guru.” Arham : “Iya pak, terima kasih banyak pak Nashir.”Pak Nashir : “Sama-sama Arham, tetap semangat belajar ya...” Next >