< Previous33Manakah dari kenampakan di atas yang menggunakan simbol titik?A.(1), (3) dan (5)D.(5), (6), (7) dan (9)B.(2), (4), (6) dan (9)E.(2), (3), (4) dan (8)C.(3), (6), (7) dan (9)10.Penulisan huruf yang baik untuk nama sungai, yaitu ...A.huruf besar tegakD.huruf kecil miringB.huruf besar miringE.huruf sambung miringC.huruf kecil tegak11.Dataran rendah pada peta topografi diberi warna ....A.biruD.hijauB.kubingE.kuning tuaC.kuning muda12.Syarat-syarat peta ....A.bersih, rapi dan indahB.jarak di peta sama dengan jarak di lapanganC.dapat ditangkap maknanyaD.memiliki judul, skala, dan legendaE.memberikan makna yang sebenarnya13.Tujuan pembuatan peta yang paling tepat ialah ....A.menyajikan informasi permukaan bumi melalui gambarB.menyajikan informasi gejala-gejala yang ada di permukaan bumiC.menyajikan informasi keruangan gejala-gejala yang ada di permukaanbumiD.menyajikan informasi lokasi dan tempat-tempat di permukaan bumiE.menyajikan informasi persebaran keruangan di permukaan bumi14.Pengetahuan khusus yang mempelajari peta dinamakan ....A.kartografiD.geodesiB.geografiE.topografiC.kartograf15.Simbol garis yang menggambarkan batas provinsi adalah ....A.+ + + + +D.+.+.+.+.+B.- - - -E.—.—.—.—C.+ - + - + -16.Simbol titik pada sebuah peta umumnya menunjukkan ....A.isiD.jumlahB.kotaE.jalan rayaC.sungai3417.Setiap peta mencantumkan hal-hal di bawah ini, kecuali....A.legendaD.tahun pembuatanB.skala petaE.ukuran luas petaC.petunjuk arah18.Sebuah peta diperbesar 5 kali, maka skalanya apabila memakai pantographadalah ....A.100D.400B.200E.500C.30019.Alat untuk mengukur jarak langsung adalah ....A.kompasD.yalonB.tali meteranE.patokC.theodolite20.Utara yang menunjukkan arah utara sebenarnya, disebut ....A.utara magnetisD.utara vertikalB.utara geografisE.utara horizontalC.utara gridII.UraianJawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1.Jelaskan perbedaan proyeksi apabila ditinjau dari sifat-sifat asli yangdipertahankan! 2.Sebutkan langkah-langkah prinsip pokok dalam pembuatan peta! 3.Bagaimana langkah-langkah dalam memperbesar dan memperkecil sebuahpeta? 4.Hal-hal apa sajakah yang harus diperhatikan dalam metode pembuatan petadengan alat bantu sederhana: kompas dan meteran? 5.Tentukan skala petanya jika diketahui jarak antara titik A dan titik B di peta2,5 sedangkan jarak sesungguhnya adalah 50 km! 6.Jelaskan penggunaan simbol warna dalam peta tematik! 7.Berikan contoh-contoh fenomena yang menggunakan simbol titik, simbol garisdan simbol area! 8.Tentukan jarak antara titik X dan Y di peta yang memiliki skala 1:10.000.000, jika jarak sebenarnya di lapangan 2 km. 9.Jelaskan perbedaan peta skala kecil dengan peta skala besar dari luaswilayah cakupan dan kedetailannya!3510.Jelaskan kedudukan penting sebuah peta dalam ilmu geografi!Setelah mempelajari bab ini, adakah materi yang belum kamu pahami?Jika ada, maka materi apakah yang betul-betul belum kamu pahami tersebut?Coba dipelajari kembali, sehingga proses belajarmu tuntas. Apabila masihmenemui kesulitan mengenai materi tersebut, diskusikanlah bersama teman-temanmu atau tanyakan kepada guru.Jika sudah betul-betul kamu pahami, silakan untuk melanjutkan padapembelajaran bab selanjutnya!Refleksi3637Setelah mempelajari bab ini, kamu diharapkan mampu:•mengklasifikasikan industri berdasarkan kriteria tertentu;•menentukan lokasi industri atas dasar bahan baku, pasar, biayaangkut, tenaga kerja, modal, teknologi, peraturan, dan lingkungan;•mengidentifikasi faktor penyebab gejala aglomerasi industri;•menganalisis keterkaitan sarana transportasi dengan aglomerasiindustri;•mengidentifikasi manfaat peta dalam menganalisis lokasi industri;•mengidentifikasi manfaat peta dalam menganalisis lokasi pertanian.ANALISIS LOKASIINDUSTRI DAN PERTANIANMELALUI PETA372(Sumber: www.tatamulia.co.id)38KLASIFIKASIINDUSTRILOKASIINDUSTRISARANATRANSPORTASIAGLOMERASIINDUSTRIANALISIS LOKASIINDUSTRI DAN PERTANIANMELALUI PETABAHAN MENTAHMODALTENAGA KERJASUMBER ENERGIPASARTEKNOLOGIPERANGKATHUKUMKONDISILINGKUNGANANALISIS LOKASIINDUSTRI DAN PERTANIANPETA KONSEP39Apakah kamu tahu tentang industri? Jika dilihat dari besarnya, tentudari pabrik satu dengan lainnya terdapat perbedaan. Ada pabrik yang kecildan ada yang besar. Hal ini sangat berkaitan dengan kegiatan industrinya,sehingga dari keanekaragaman tersebut maka industri dapat diklasifikasikanberdasarkan karakteristiknya masing-masing.Kamu juga pasti dapat menyaksikan di mana keberadaan pabrik-pabriktersebut. Ada pabrik-pabrik yang berjajar di sepanjang jalan atau mengelompokpada suatu wilayah tertentu. Ada pabrik yang terdapat di daerah pinggirankota, di perkotaan, di desa, bahkan ada yang di daerah terpencil.Dari apa yang kamu lihat, pasti menimbulkan beberapa pertanyaan yangingin kamu ketahui, seperti mengapa industri-industri tersebut berbeda-bedajenisnya? Mengapa pula lokasinya ada yang mengelompok, tersebar, dekatdengan kota, di perkotaan, dan bahkan di daerah terpencil? Pertanyaan-pertanyaan tersebut merupakan pertanyaan yang berkaitan dengan lokasiindustri dan persebarannya.Pada bab ini akan dibahas tentang industri berdasarkan klasifikasi, lokasi,dan penyebarannya. Selain itu, kita juga akan mencoba untuk menganalisislokasi industri dan pertanian melalui peta, sehingga dapat menambah wawasanpengetahuan dan keterampilan kamu dalam memanfaatkan peta untuk mengkajilokasi-lokasi industri dan pertanian di suatu wilayah.A.KLASIFIKASI INDUSTRIIstilah industri sering diidentikkan dengan semua kegiatan ekonomi manusiayang mengolah barang mentah atau bahan baku menjadi barang setengahIndustri, manufaktur, aglomerasi, transportasi.Kata Kunci :Gambar 2.1Kawasan Industri di Cikarang,Jawa Barat(Sumber: www.tatamulia.co.id)Gambar 2.2Kawasan Pertanian di Kerawang,Jawa Barat(Sumber: Zul Afdi Umar, 2007)40jadi atau barang jadi. Dari definisi tersebut, istilah industri sering disebutsebagai kegiatan manufaktur (manufacturing). Padahal, pengertian industrisangatlah luas, yaitu menyangkut semua kegiatan manusia dalam bidang ekonomiyang sifatnya produktif dan komersial.Karena merupakan kegiatan ekonomi yang luas maka jumlah dan macamindustri berbeda-beda untuk tiap negara atau daerah. Pada umumnya, makinmaju tingkat perkembangan perindustrian di suatu negara atau daerah, makinbanyak jumlah dan macam industri, dan makin kompleks pula sifat kegiatandan usaha tersebut. Cara penggolongan atau pengklasifikasian industri punberbeda-beda. Tetapi pada dasarnya, pengklasifikasian industri didasarkanpada kriteria yaitu berdasarkan bahan baku, tenaga kerja, pangsa pasar,modal, atau jenis teknologi yang digunakan. Selain faktor-faktor tersebut,perkembangan dan pertumbuhan ekonomi suatu negara juga turut menentukankeanekaragaman industri negara tersebut, semakin besar dan kompleks kebutuhanmasyarakat yang harus dipenuhi, maka semakin beranekaragam jenis industrinya.Adapun klasifikasi industri berdasarkan kriteria masing-masing, adalahsebagai berikut.1.Klasifikasi industri berdasarkan bahan bakuTiap-tiap industri membutuhkan bahan baku yang berbeda, tergantungpada apa yang akan dihasilkan dari proses industri tersebut. Berdasarkanbahan baku yang digunakan, industri dapat dibedakan menjadi:a.Industri ekstraktif, yaitu industri yang bahan bakunya diperoleh langsungdari alam. Misalnya: industri hasil pertanian, industri hasil perikanan,dan industri hasil kehutanan.b.Industri nonekstraktif, yaitu industri yang mengolah lebih lanjut hasil-hasil industri lain. Misalnya: industri kayu lapis, industri pemintalan, danindustri kain.c.Industri fasilitatif atau disebut juga industri tertier. Kegiatan industrinyaadalah dengan menjual jasa layanan untuk keperluan orang lain. Misalnya:perbankan, perdagangan, angkutan, dan pariwisata.2.Klasifikasi industri berdasarkan tenaga kerjaBerdasarkan jumlah tenaga kerja yang digunakan, industri dapat dibedakanmenjadi:a.Industri rumah tangga, yaitu industri yang menggunakan tenaga kerjakurang dari empat orang. Ciri industri ini memiliki modal yang sangatterbatas, tenaga kerja berasal dari anggota keluarga, dan pemilik ataupengelola industri biasanya kepala rumah tangga itu sendiri atau anggota41keluarganya. Misalnya: industri anyaman, industri kerajinan, industri tempe/tahu, dan industri makanan ringan.b.Industri kecil, yaitu industri yang tenaga kerjanya berjumlah sekitar5 sampai 19 orang, Ciri industri kecil adalah memiliki modal yang relatifkecil, tenaga kerjanya berasal dari lingkungan sekitar atau masih adahubungan saudara. Misalnya: industri genteng, industri batubata, dan industripengolahan rotan.c.Industri sedang, yaitu industri yang menggunakan tenaga kerja sekitar20 sampai 99 orang. Ciri industri sedang adalah memiliki modal yangcukup besar, tenaga kerja memiliki keterampilan tertentu, dan pimpinanperusahaan memiliki kemapuan manajerial tertentu. Misalnya: industrikonveksi, industri bordir, dan industri keramik.d.Industri besar, yaitu industri dengan jumlah tenaga kerja lebih dari 100orang. Ciri industri besar adalah memiliki modal besar yang dihimpunsecara kolektif dalam bentuk pemilikan saham, tenaga kerja harus memilikiketerampilan khusus, dan pimpinan perusahaan dipilih melalui uji kemapuandan kelayakan (fit and profer test). Misalnya: industri tekstil, industrimobil, industri besi baja, dan industri pesawat terbang.3.Klasifikasi industri berdasarkan produksi yang dihasilkanBerdasarkan produksi yang dihasilkan, industri dapat dibedakanmenjadi:a.Industri primer, yaitu industri yang menghasilkan barang atau bendayang tidak perlu pengolahan lebih lanjut. Barang atau benda yang dihasilkantersebut dapat dinikmati atau digunakan secara langsung. Misalnya: industrianyaman, industri konveksi, industri makanan dan minuman.b.Industri sekunder, yaitu industri yang menghasilkan barang atau bendayang membutuhkan pengolahan lebih lanjut sebelum dinikmati atau digunakan.Misalnya: industri pemintalan benang, industri ban, industri baja, danindustri tekstil.c.Industri tertier, yaitu industri yang hasilnya tidak berupa barang ataubenda yang dapat dinikmati atau digunakan baik secara langsung maupuntidak langsung, melainkan berupa jasa layanan yang dapat mempermudahatau membantu kebutuhan masyarakat. Misalnya: industri angkutan, industriperbankan, industri perdagangan, dan industri pariwisata.4.Klasifikasi industri berdasarkan bahan mentahBerdasarkan bahan mentah yang digunakan, industri dapat dibedakanmenjadi:42a.Industri pertanian, yaitu industri yang mengolah bahan mentah yangdiperoleh dari hasil kegiatan pertanian. Misalnya: industri minyak goreng,Industri gula, industri kopi, industri teh, dan industri makanan.b.Industri pertambangan, yaitu industri yang mengolah bahan mentahyang berasal dari hasil pertambangan. Misalnya: industri semen, industribaja, industri BBM (bahan bakar minyak bumi), dan industri serat sintetis.c.Industri jasa, yaitu industri yang mengolah jasa layanan yang dapatmempermudah dan meringankan beban masyarakat tetapi menguntungkan.Misalnya: industri perbankan, industri perdagangan, industri pariwisata,industri transportasi, industri seni dan hiburan.5.Klasifikasi industri berdasarkan lokasi unit usahaKeberadaan suatu industri sangat menentukan sasaran atau tujuan kegiatanindustri. Berdasarkan pada lokasi unit usahanya, industri dapat dibedakanmenjadi:a.Industri berorientasi pada pasar(market oriented industry), yaituindustri yang didirikan mendekati daerah persebaran konsumen.b.Industri berorientasi pada tenaga kerja(employmentoriented industry),yaitu industri yang didirikan mendekati daerah pemusatan penduduk,terutama daerah yang memiliki banyak angkatan kerja tetapi kurangpendidikannya.c.Industri berorientasi pada pengolahan(supply oriented industry),yaitu industri yang didirikan dekat atau ditempat pengolahan. Misalnya:industri semen di Palimanan Cirebon (dekat dengan batu gamping), industripupuk di Palembang (dekat dengan sumber pospat dan amoniak), danindustri BBM di Balongan Indramayu (dekat dengan kilang minyak).d.Industri berorientasi pada bahan baku, yaitu industri yang didirikandi tempat tersedianya bahan baku. Misalnya: industri konveksi berdekatandengan industri tekstil, industri pengalengan ikan berdekatan denganpelabuhan laut, dan industri gula berdekatan lahan tebu.e.Industri yang tidak terikat oleh persyaratan yang lain(footlooseindustry), yaitu industri yang didirikan tidak terikat oleh syarat-syaratdi atas. Industri ini dapat didirikan di mana saja, karena bahan baku,tenaga kerja, dan pasarnya sangat luas serta dapat ditemukan di manasaja. Misalnya: industri elektronik, industri otomotif, dan industri transportasi.6.Klasifikasi industri berdasarkan proses produksiBerdasarkan proses produksi, industri dapat dibedakan menjadi:Next >